Sistem Informasi Pemesanan Makanan/Minuman pada Coffee Hitam Putih Berbasis Web
DOI:
https://doi.org/10.46880/tamika.Vol5No1.pp61-66Kata Kunci:
Pemesanan, Perancangan Aplikasi, WebAbstrak
Saat ini Coffee Hitam Putih masih menggunakan pencatatan manual. Pencatatan pesanan secara manual kurang efisien dari sisi waktu dan biaya. Maka untuk mewujudkan kepuasan konsumen dalam pemesanan makanan dibuatlah sebuah Sistem Informasi Pemesanan Makanan/Minuman Pada Coffee Hitam Putih Berbasis Web. Sistem informasi ini menyediakan daftar menu makanan, harga, deskripsi, dan ketersediaan. Sistem informasi ini mempermudah pihak pengelola Coffee Hitam Putih dalam memberikan pelayanan yang efektif dan efisien. Serta dapat menghasilkan informasi yang cepat, tepat dan akurat karena menggunakan database. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah: a. Metode kepustakaan, yaitu metode pengumpulan data dengan cara dibantu buku-buku dari perpustakaan atau dokumen maupun laporan yang berhubungan dengan penelitian ini. b. Metode observasi, yaitu mengamati sistem yang sedang berjalan secara langsung terhadap objek yang akan diteliti agar dapat memberikan informasi yang jelas dan tepat terhadap proses dan aktivitas- aktivitas yang berhubungan dengan pemesanan menu pada Coffee Hitam Putih. c. Metode wawancara, yaitu melakukan tanya jawab secara langsung dengan manajer Coffee Hitam Putih. Keuntungan dari perkembangan teknologi ini adalah sangat membantu aktivitas sehari-hari masyarakat. Keberadaan dan peranan teknologi informasi di segala sektor kehidupan berdampak pada sisi ekonomi, sosial dan budaya manusia.
Unduhan
Diterbitkan
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2025 Nillasari Sinaga, Rena Nainggolan, Eva Julia Gunawati Harianja

Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.






